Tidak mesti jadi ustadz, hanya menunjukkan dan mengajak ke jalan Allah, insyaAllah mendapatkan pahala sebagaimana pelakunya.
Demikian juga share ilmu baik di dunia nyata maupun dunia maya. Insya Allah tetap Mendapatkan Pahala dari ALLAH SWT.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,
مَنْ دَلَّ عَلَى خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِ فَاعِلِهِ
“Barangsiapa yang menunjukkan kepada sebuah kebaikan maka baginya seperti pahala pelakunya (HR. Muslim)Imam An-Nawawi rahimahullah menjelaskan,
المراد أن له ثوابا كما أن لفاعله ثوابا …
دل بالقول، واللسان، والإشارة، والكتابة
“Maksudnya adalah baginya pahala sebagaimana pahala yang
mengerjakan…ia menunjukkan dengan perkataan, lisan, ISYARAT dan tulisan.” (Syarah Shahih Muslim)Bukannya merasa “sok alim dan sok ustadz”, tetapi ini yang diharapkan
Terkadang terbetik bisikan “kamu juga banyak maksiat, jangan sok alim dan sok suci”
tetapi teringat perkataan ulama “Kalau menunggu suci sekali, tidak akan ada yang berdakwah”
Ibnu Hazm rahimahullah berkata,
ولو
لم ينه عن الشر إلا من ليس فيه منه شيء ولا أمر بالخير إلا من استوعبه؛
لما نهى أحد عن شر ولا أمر بخير بعد النبي صلى الله عليه وسلم
“Seandainya yang melarang dari dosa harus orang yang tidak
terlepas dosa dan yang memerintahkan kebaikan harus orang yang sudah
melakukan kebaikan semua, maka tidak ada lagi yang melarang dari
keburukan dan mengajak kebaikan kecuali Nabi shallallahu ‘alaihi wa
sallam.” (Akhlaq was Siyar hal. 252-253)Jika harus menunggu jadi orang suci berdakwah, dakwah tak akan pernah ada
kita banyak-banyak berdoa dan memperhatikan:
1. Semoga Ikhlas ketika share ilmu
2. Berniat yang paling pertama mengamalkannya (terkadang kita PeDe share sesuatu setelah kita amalkan) dan memohon kepada Allah agar kita bisa mengamalkannya
3. Jauhkan riya dan tendensi dunia serta ketenaran
4. Tidak melupakan dakwah di dunia nyata, karena itulah dakwah yang lebih baik dan lebih prioritas, di keluarga dan sahabat di sekitar kita. Walaupun dakwah dunia maya juga boleh dan terkadang efektif
5. Tidak lupa berdoa agar dakwah kita berkah dan bisa diterima oleh manusia dengan mudah
Tetap semangat share ilmu di dunia nyata ataupun dunia maya dan tetap berdakwah, tentunya dengan memohon pertolongan Allah dan berhias dengan keikhlasan.
Mzu (Majelis Zaim Ukhrowi) adalah Media untuk berbagi, diskusi dalam hal kebaikan.. dalam fp tersebut tergabung admin yang dari latar belakang pendidikan dan profesi. tetapi mereka tetap semangat berbagi ilmu dan diskusi di kala ada beberapa saudara kita yang lagi di timpa kegelisahan dalam kehidupannya. saya optimis Mzu akan tetap berjalan di balik kesibukan admin masing- masing.
Mzu sendiri berdiri pada tgl 12-12-12, dan sekarang sudah tahun 2016, artinya sudah 4 tahun para admin berdakwah.
Kalau kamu ingin pahala berlipat bak multi level marketing, kamu berdakwah saja. kamu dapatkan pahala sama besar pahala orang yang diajar dan mengamalkan ilmu yang diajarkan. dan pahalanya juga mengalir terus menerus. jadi kamu dapatkan pahala sampai hari kiamat. biarpun kamu sudah meninggal tapi masih bertambah terus pahalamu.
Dari Jarir Ibnu Abdullah ra, Rosulullah Sallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
مَنْ سَنَّ فِي الْإِسْلَامِ سُنَّةً حَسَنَةً فَعُمِلَ بِهَا بَعْدَهُ كُتِبَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِ مَنْ عَمِلَ بِهَا وَلَا يَنْقُصُ مِنْ أُجُورِهِمْ شَيْءٌ
Artinya : Barang siapa membuat sunnah (kebiasaan) yang baik dalam ajaran Islam maka baginya pahala (sebesar) pahala orang yang melakukan kebaikan tersebut sepeninggalnya, tanpa ada yang dikurangi dari pahala mereka (yang mengerjakannya) sedikitpun. (Hr. Muslim).
Misalnya saja, kamu menyumbang lalu dilihat orang lain lalu mereka tertarik menyumbang juga maka kamu mendapat pahala sebesar pahala dari sumbangan mereka. tapi kamu niatnya yang ikhlas. karena didepan orang banyak, jangan riya’. makanya kamu harus hati-hati. misalnya lagi, kamu shalat sunnat lalu orang lain juga terpancing shalat sunnat, kamu dapat pahala 2 kali. banyak contoh lainnya.
Rosulullah Sallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
َ مَنْ عَلَّمَ عِلْمًا فَلَهُ أَجْرُ مَنْ عَمِلَ بِهِ لَا يَنْقُصُ مِنْ أَجْرِ الْعَامِل
Artinya : Barang siapa yang mengajarkan ilmu maka baginya pahala (sebesar pahala) orang yang mengerjakan amalan (dari ilmu tersebut) tanpa mengurangi pahala orang yang mengerjakannya. (Hr. Ibnu Majah dan di hasankan oleh Albani)
Penduduk langit dan bumi mendo’akan para pengajar kebaikan.
Rosulullah Sallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
ان الله وملا ئكته واهل السموات والارضين حتى النملة فى جحر ها وحتى الحوت
ليصلون على معلم الناس خيرا(رواه الترهذى)
Artinya : Sesungguhnya Allah, para malaikat dan semua penduduk langit dan bumi hingga semut yang ada di dalam lobangnya serta ikan-ikan selalu mendoakan guru-guru yang mengajarkan kebaikan kepada manusia. (Hr. At Tirmidzi dan dianggap shohih oleh Albani)
Yang satu ini amat istimewa. Mau tidak di doakan oleh malaikat, semut dll?. Tentu mau, makanya berdakwah atau mengajari kebaikan kepada orang lain sekarang juga. Nggak susah kan? Umpama kamu mengajar ngaji buat teman, menuntun shalat buat anak anak kecil, mengajar bacaan- bacaan shalat shobat muda kamu, dsb. semua ini memancing malaikat and makhluk lainnya untuk mendo’akan kamu. harapan saya Mzu kedepannya bisa memberikan share ilmu yang bermanfaat, lebih responsif terhadap penanya, dan suatu saat bisa di tuangkan dalam majelis nyata, dan mudah-mudahan kelak adminnya juga mendapat royalti dari pekerjaannya, tetapi saya yakin admin tidak mengharapkan itu, yang terpenting adalah pahala dan manfaat buat orang banyak, saya selaku admin mzu(enggan di sebut namanya) mengucapkan terima kasih banyak buat teman teman,selalu kunjungi FP kami dan sukai,
salam ukhuwah.
No comments:
Post a Comment